Cara jitu mengirim lamaran melalui email agar cepat dipanggil

 

Bagi seluruh orang di dunia, pekerjaan merupakan hal terpenting karena dengan kita bekerja kita bisa memenuhi kebutuhan sehari hari untuk bertahan hidup. Tapi mencari pekerjaan tidak semudah membalikan telapak tangan.

Lapangan pekerjaan memang banyak tetapi banyak pula orang yang masih memilih milih pekerjaan sedangkan dia memiliki banyak saingan yang ingin mendaftar ditempat yang sama. Lalu, bagaimana cara kita memaksimalkan lamaran yang kita submit agar kita mendapatkan prioritas dan di terima di perusahaan yang di inginkan?.

Dimasa pandemi seperti sekarang ini, lamaran pekerjaan dialihkan dari hardfile menjadi softfile. biasanya dikirim melalui pos, kini dialihkan ke e-mail (surat elektronik). cara jitu mengirim lamaran kerja dan memaksimalkan lamaran kerja agar cepat dipanggil dan diterima di perusahaan.

Pahami tentang etika dalam menggunakan sosial media chat.

Etika dalam menulis pesan sering kali diabaikan oleh pelamar kerja, entah karena tidak tahu atau tidak mau tahu. Ini menjadi poin penting ketika kamu melamar pekerjaan, hal yang paling awal sebelum interview adalah attitude mu dalam bermain sosial media. Contoh etika dalam menulis pesan yang baik seperti :

- Salam 

Salam merupakan hal pembuka dalam sebuah obrolan di media sosial, jangan menggunakan huruf 'P' karena seolah olah kamu merendahkan orang yang kamu tanya.

- Sapa

Menanyakan terlebih dahulu sebelum menuju ke inti pembicaraan, apakah betul ini dari perusahaan a? dengan bapak/ibu siapa? dan lain lain. agar tidak terjadi salah paham ketika sudah masuk ke inti pembicaraan.

- Sopan dan Santun

Sopan dan santun , menghargai dan menghormati orang yang lebih tua. Tidak hanya tua, tapi orang yang belum kita kenal juga harus tetap menghormati. Tanyakan baik baik apakah di perusahaan bapak/ibu benar membuka lowongan pada bagian tersebut? tunjukan bukti darimana kamu melihatnya sehingga apabila salah maka kamu sudah memberitahu bahwa ada berita hoax.

Contoh etika yang salah :

P. ada lowongan? 

Masih dibuka ga lowongannyaa?

Persyaratannya apa saja? saya mau daftar.


Kalimat contoh diatas adalah etika yang salah, ketika kamu mengetikan kalimat tersebut ke perusahaan yang kamu tuju sudah pasti tidak akan diterima. Melihat pesannya saja pun sudah malas, apalagi memanggil untuk interview.

Jika kamu sudah mengerti etika bersosial media yang baik. dibawah ini ada contoh cara mengirim lamaran yang baik dan benar agar cepat dipanggil.

Hal - hal yang harus di perhatikan ketika mengirim lamaran kerja melalui email

- Siapkan berkas lamaran kerja seperti : 

Surat lamaran kerja, CV, Legalitas (KTP,NPWP,SKCK, dll), Pass Foto, Portofolio, Pengalaman Kerja, Sertifikat apapun itu dan dokumen pendukung yang lainnya.

- Satukan dan kompress berkas lamaran kerja

Scan semua berkas lamaran kerja dan satukan menjadi 1 pdf dengan nama lamaran kerja atau dijadikan beberapa file pdf dan kemudian di buat RAR/ZIP.

- Kirim melalui email seperti dibawah ini atau bisa diimprovisasi lagi sesuai dengan keinginan namun tetap menggunakan bahasa yang sopan dan santun.

Contoh :

Penerima : [email protected]

Pengirim : [email protected]

Subjek : Lamaran Pekerjaan / Berkas Lamaran Pekerjaan (diberi nama supaya lebih mudah mengenali)

Isi

Assalamualaikum / Selamat Pagi, Siang, Sore.

Sehubungan dengan lowongan pekerjaan di PT ... (nama PT) yang informasinya saya dapatkan dari ... (sumber)

Saya bermaksud untuk melamar pekerjaan pada bagian ... (bagian yang dinginkan) di perusahaan yang bapak/ibu pimpin.

Saya kirimkan berkas lamaran pekerjaan saya yang terdiri dari :

1. ...

2. ...

3. ...

Besar harapan saya untuk diterima di perusahaan bapak/ibu pimpin.

Apabila ada informasi lebih lanjut terkait lowongan pekerjaan tersebut, bapak/ibu bisa menghubungi saya melalui nomor telepon yang tertera pada berkas lamaran pekerjaan atau melalui email ini.

Mohon maaf apabila ada kata kata yang kurang berkenan dihati bapak/ibu, saya ucapkan terimakasih.

- Lampiran File


Kurang lebih seperti diatas contoh lamaran pekerjaan yang baik. Semoga dapat menambah wawasan teman teman semua agar bisa belajar untuk menjadi orang yang sopan, santun, sehingga mudah diterima dalam hal apapun terutama dalam melamar pekerjaan.

Demikian tutorial cara mengirim lamaran melalui email agar cepat dipanggil.

Apabila konten ini dirasa bermanfaat, silahkan untuk subscribe pada kanan jika menggunakan laptop dan scroll ke bawah jika menggunakan smartphone untuk mendapatkan informasi terbaru dari blog ini.

Terimakasih sudah berkunjung, tunggu update artikel selanjutnya.

Baca Juga :

Contoh surat lamaran pekerjaan yang baik dan benar